Skip to main content
InfoKegiatan

INFO KEGIATAN SEKOLAH SMK Negeri 2 Cimahi Periode 1 – 12 Desember 2025

By 19 Desember 2025No Comments

Bapak/Ibu orangtua/wali siswa/siswi, setiap hari kami senantiasa memperbaiki semua sistem yang ada untuk kemajuan bersama maka mohon ijin untuk menginformasikan kegiatan sekolah dalam periode 1 – 12 Desember 2025:

Kegiatan Kurikulum
Pelaksanaan Penilaian Sumatif Akhir Semester (PSAS) Ganjil di Lingkungan SMK Negeri 2 Cimahi Tahun Pelajaran 2025/2026

Kegiatan Kesiswaan

  1. Kegiatan Latihan Kepemimpinan Dasar OSIS (LDKO) dilaksanakan pada tanggal 6–7 Desember 2025. Kegiatan ini bertujuan membentuk jiwa kepemimpinan, kedisiplinan, dan tanggung jawab siswa. Melalui berbagai materi dan praktik, peserta dilatih untuk berani, komunikatif, dan mampu bekerja sama dalam tim. Semoga LDKO ini melahirkan calon pemimpin OSIS yang berintegritas dan berkarakter.
  2. Pekan Olahraga Antar Kelas (PORAK) dilaksanakan pada tanggal 8–12 Desember 2025 dengan penuh semangat dan sportivitas. Berbagai cabang lomba dipertandingkan, mulai dari senam, basket, voli, futsal, tenis meja, hingga e-sport. Kegiatan ini menjadi ajang untuk menyalurkan bakat, meningkatkan kebugaran, serta mempererat kebersamaan antarkelas. Semoga PORAK menjadi pengalaman berkesan dan menumbuhkan jiwa sportif bagi seluruh peserta.

Kegiatan Hubin
Penandatanganan perjanjian kerja sama antara SMK Negeri 2 Cimahi dengan PT. Ghazea Makmur Persada

Kegiatan TIM BK

  1. Perumusan Tata Tertib Peserta Didik di Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VII sebagai pedoman Tata Tertib Peserta Didik di Satuan Pendidikan SMA, SMK dan SLB
  2. Perumusan Tata Tertib Peserta Didik di Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VII sebagai pedoman Tata Tertib Peserta Didik di Satuan Pendidikan SMA, SMK dan SLB
  3. Penandatangan MoU dengan Ekuitas University
  4. Sosialisasi SNPMB dan KIP-Kuliah 2026

Kegiatan Kompetensi Keahlian Mekatronika
Pelaksanaan Ujian Sidang Laporan dan Kegiatan PKL Tingkat XII

Kegiatan Kompetensi Keahlian Desain Komunikasi Visual

  1. Bimbingan Laporan PKL di laboratorium DKV secara terjadwal
  2. Asesmen mata pelajaran PKL

Kegiatan Kompetensi Keahlian Teknik Kimia Industri
Pelaksanaan Ujian Sidang Laporan dan kegiatan PKL Tingkat XII

Kegiatan Kompetensi Keahlian Animasi
Pelaksanaan Ujian Sidang Laporan dan kegiatan PKL Tingkat XII

Kegiatan Kompetensi PPLG
Pelaksanaan Ujian Sidang Laporan dan Kegiatan PKL Tingkat XII

Kegiatan Kompetensi Teknik Pemesinan
Pelaksanaan Asesmen Mata pelajaran PKL

Demikian informasi kegiatan sekolah di bulan Desember. Semoga dengan adanya informasi ini Bapak/Ibu lebih mengenal SMK Negeri 2 Cimahi.

Terima kasih atas partisipasi maupun dukungan yang telah diberikan, kami sangat menghargai karena partisipasi dan dukungan dapat membantu menciptakan perubahan yang positif untuk siswa dan sekolah. Mohon kerjasamanya dalam mendukung setiap kegiatan dan program yang dilaksanakan SMK Negeri 2 Cimahi.

Hormat kami
Manajemen SMK Negeri 2 Cimahi

Leave a Reply